Official Website

Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP UNS

Join Us On

Search

Minggu, 17 Juni 2012

Kesempatan vs Kesulitan


Dalam hidup ini, kita di berikan pilihan juga kesempatan. Namun, jika kita tak mau membuka mata dan hati kita untuk melihat dan mengerti akan kesempatan yang Tuhan berikan kepada kita, maka kesempatan itu akan hilang begitu saja. Dan jikalau kesempatan itu sampai hilang, maka hanya akan ada sebuah kata yaitu "Penyesalan".

Mungkin kita akan mengatakan :
"Seandainya waktu itu aku tak menyia-nyiakan kesempatan itu, mungkin."
Penyesalan memang selalu datang belakangan. Seandainya pun waktu dapat diputar kembali, maka kita pun akan berharap kesempatan yang telah hilang akan kembali lagi. Dan kita akan menjalankan kesempatan itu dengan sebaik-baiknya. Itu seandainya waktu bisa kembali, tapi sayangnya tidak kawan.

Ketika kita mendapatkan kesempatan itu, kita tak lepas dari kesulitan. Hambatan-hambatan yang menghalangi kita saat kita mendapatkan kesempatan. Yang membuat kita kadang ingin menyerah, lengah dan ingin mengakhiri saja. Tapi karena kita selalu berfikir "Kesempatan tak Datang Dua Kali". Ini adalah kesempatan untukku, belum tentu kesempatan ini aku dapat hari esok. Kita tak peduli akan kesulitan dan hambatannya, yang kita tahu ini adalah kesempatan, dan kesempatan tak akan datang dua kali.

Sebaliknya, ketika kita dalam kesulitan hidup, sebenarnya kita mempunyai kesempatan. Ketika cobaan datang, membuat kita rapuh, tak semangat, bahkan sampai jatuh. Sebenarnya kita punya kesempatan, kesempatan untuk berbenah, dan untuk bangkit. Disaat sulit, selalu ada kesempatan untuk memperbaiki keadaan. Disaat sedih, selalu ada kesempatan untuk meraih kembali kebahagiaan.

Di saat jatuh selalu ada kesempatan untuk bangkit kembali,dan dalam kondisi terburuk pun selalu ada kesempatan untuk meraih kembali yang terbaik untuk hidup kita. Bila kita setia pada perkara yang kecil maka kita akan mendapat perkara yang besar. Bila kita menghargai kesempatan yang kecil, maka ia akan menjadi kesempatan yang besar.

Jadi, apa perbedaaan antara hambatan dan kesempatan? Perbedaannya terletak pada sikap kita dalam memandangnya. Selalu ada kesulitan di kala setiap kesempatan dan selalu ada kesempatan dalam setiap kesulitan.

"Hargai Setiap Detik Kesempatan dalam Hidup Kita"

Sumber: http://inamuth2.blogspot.com/

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar tapi yang sopan ya :))