Senin, 24 Juni 2013
Seminar Public Relation Bersama The Sunan Hotel Solo
Posted by HIMAKOM FISIP UNS on 08.55. Agenda,event,PR day - No comments
The Sunan Hotel bersama HIMAKOM FISIP UNS
mengadakan sebuah acara bertajuk The Sunan PR Day. Acara yang diadakan pada
Kamis (13/6) ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan peserta mengenai dunia kehumasan. Bertempat di Wiryowidagdo Ballrom The Sunan
Hotel Solo, acara ini berlangsung dari pukul 08.30 hingga 16.30 WIB. Acara yang
diikuti oleh 60 peserta ini merupakan acara yang sangat unik. Hal ini karenakan
semua peserta diharuskan untuk mengenakan dress
code layaknya seorang PR.
Acara ini tidak hanya dihadiri oleh peserta
lokal asal Universitas Sebelas Maret, tetapi juga berbagai universitas lainnya,
seperti Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Gadjah Mada
(UGM), UPN Veteran Yogyakart, dan Universitas Slamet Riyadi (Unisri).
Dalam acara ini terdapat 6 pembicara yang sudah
berpengalaman dalam dunia kerja kehumasan. Pembicara-pembicara tersebut antara
lain, Indra Wibowo (Executive Assistant Manager Marketing The Sunan Hotel), Retno
Wulandari (PR Manager The Sunan Hotel), Flora Izza (General Manager Garuda
Indonesia Branch Office Solo), Suwarmin
(Wakil Pimpinan Redaksi Solopos), Irfan Sutikno (Fresh Blood Indonesia), dan
Ulin Niam Yusron (Founder Berita Satu).
Materi pertama diisi oleh Indra Wibowo mengenai
Business Landscape in Hospitality Industry. Dalam materi ini menekankan pada
bisnis perhotelan. Menurut Indra, bisnis perhotelan merupakan bisnis yang
sangat menjanjikan. Dunia perhotelan memberikan peluang kerja yang luas kepada lulusan
strata satu untuk bisa membangun karier
dalam bidang ini. Karier di perhotelan antara lain Guest Relation Office, Sales
& Marketing, Public Relation,
dan General Manager.
Materi kedua diisi oleh Retno Wulandari
mengenai Crisis Management. Dalam materi kedua ini menekankan pada efektifitas
PR dalam menangani permasalahan perusahaan. Upaya-upaya yang dapat dilakukan
seorang PR adalah mengidentifikasi krisis, menganalisis krisis, mengatasi
krisis, dan mengevaluasi krisis.
Materi selanjutnya Building Corporate Image
oleh Flora Izza. Dalam materi ini dijelaskan mengenai 7 pendorong utama Quantum
Leap untuk meningkatkan image perusahaan, khususnya perusahaan dalam bidang
penerbangan. Faktor pendorong tersebut antara lain domestic, international,
LCC, fleet, brand, cost discipline, dan human capital. Irfan Sutikno memberikan
materi mengenai Strategic Planning, khususnya dalam bidang advertising. Menurut
Irfan, perencanaan strategis sebuah perusahaan haruslah simple, unpredicted, persuasive,
entertaining, relevan, dan acceptable.
Materi How to Handle Media diisi oleh Suwarmin.
Suwarmin menekankan pada perbedaan Public Relatin (PR) dan media. Materi terakhir
diisi oleh Ulin Niam Yusron atau yang kerap disapa Ulin. Dalam materi ini
menjelaskan mengenai Online Journalism and Social Media.
Acara yang juga didukung oleh Solopos dan
Garuda Indonesia ini, diakhiri dengan penyerahan sertifikat dan photo session seluruh peserta bersama
keenam pembicara. Acara ini diharapkan dapat memberikan gambaran kepada peserta
tentang dunia kehumasan serta permasalahan-permasalahan yang akan dihadapi oleh
seorang PR.
Selamat berproses, semoga sukses!
Kamis, 20 Juni 2013
Kunjungan Pengurus HIMAKOM FISIP UNS ke Kantor Surat Kabar Harian SOLOPOS
Posted by HIMAKOM FISIP UNS on 06.06. Agenda,event,Info - No comments
Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKOM)
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Sebelas Maret (UNS)
Surakarta, mengadakan kunjungan ke kantor surat kabar harian Solopos, pada
Kamis (23/5). Kegiatan yang diikuti oleh 25 pengurus HIMAKOM ini, bertujuan
untuk mengenalkan dunia jurnalistik, khususnya pada kegiatan jurnalistik itu
sendiri.
Kegiatan ini diawali dengan diskusi bersama
mengenai humas dan reporter Solopos kegiatan jurnalistik pada Harian Pagi Solopos.
Diskusi ini berlangsung lebih dari satu jam dengan pembahasan terkait pemberitaan,
iklan media cetak, ranah kerja reporter, pembagian kerja reporter, proses
bagaimana seorang reporter menjadi editor, serta berbagai hal terkait dengan
kegiatan jurnalistik.
Kegiatan diskusi dilanjutkan dengan sesi
tanya-jawab. Pada kesempatan ini, peserta cukup antusias untuk bertanya. Berikut
adalah kesimpulan dari diskusi dan tanya jawab bersama Solopos:
Tidak semua fakta bisa dijadikan berita, karena
tidak semua fakta memiliki nilai berita
- Pembagian reporter: dibagi ke beberapa daerah, dibagi ke dalam berbagai bidang
- Berita yang berasal dari masyarakat umum merupakan berita awam, yang nantinya bisa diubah menjadi berita yang benar-benar matang dan bisa dimuat di media cetak
- Di Solopos tidak ada istilah wartawan freelance, karena syarat minimal wartawan Solopos adalah Sarjana (S1)
- Tidak ada permasalahan dalam pemuatan iklan di Solopos, karena semua iklan sesuai dengan visi Solopos
Setelah dirasa cukup untuk berdiskusi, kegiatan
ini diakhiri dengan melihat langsung kegiatan jurnalistik di kantor surat kabar
harian Solopos, seperti redaksi, proses mencetak surat kabar, radio Solopos,
dan sebagainya.
Pengurus HIMAKOM FISIP UNS saat berada di depan kantor surat kabar harian Solopos
Acara ini dirasa cukup menarik, peserta dapat
berdiskusi dengan praktisi di bidang jurnalistik. Selain itu peserta juga dapat
bertanya langsung kepada humas maupun reporter Solopos yang sudah berpengalaman
dalam ranah kerjanya. Dengan adanya kegiatan ini, pengurus HIMAKOM FISIP UNS
dapat mengetahui kegiatan jurnalistik pada media cetak.
Join Us On